Orgasme merupakan puncak kenikmatan seksual yang dialami oleh wanita saat berhubungan seksual, seperti yang kita ketahui sebelumnya bahwa orgasme tak selalu dialami oleh tiap wanita, banyak juga wanita yang tak merasakan orgasme walaupun sudah bertahun-tahun menikah. Seperti pada artikel sebelumnya jurus mencapai orgasme kilat, Ternyata orgasme itu sendiri memiliki beragam jenis dan berikut adalah lima tipe orgasme wanita yang perlu diketahui seperti dikutip dari inilah.com:
Pressure Orgasme
Ternyata orgasme jenis ini tidak diperlukan penetrasi hanya dipicu dengan menekankan bagian tubuh pada sesuatu. Orgasme ini menurut penelitian ditemukan pada anak perempuan yang menstimulasi tubuhnya sendiri.
Tension Orgasme
Wow ternyata wanita bisa juga mengalami ejakulasi dini dikarenakan ini jenis orgasme yang didapatkan dengan tiba-tiba. Ternyata orgasme jenis ini didapat dengan cara merangsang pikiran untuk lebih cepat bergairah dalam mendapatkan kepuasannya.
Relaxation Orgasme
Orgasme jenis ini didapatkan jika wanita dalam kondisi yang amat relaks, wanita harus benar-benar mengosongkan pikiran dan merasa nyaman untuk mendapatkan jenis orgasme seperti ini. Permainan cinta yang terlalu cepat akan menghambat orgasme seperti ini.
Combination Orgasme
Orgasme ini bisa dicapai dengan beberapa aksi yaitu merangsang bagian-bagian intim wanita. Model seperti ini yang ideal. Karena, bercinta dilalui dengan berbagai tahapan untuk mendapatkan kepuasan. Sangat cocok buat pasangan yang mampu bercinta cukup lama.
Multiple Orgasme
Ini adalah orgasme berulang yang dapat dialami wanita, hanya sebagian kecil dari wanita yang bisa mencapainya. Namun hal ini tidak mustahil dikarenakan perlu teknik tertentu untuk dapat mencapainya